Jelang Idul Adha 1444 H, Babinsa Koramil 0829-04/Burneh Laksanakan Giat Pam Pasar

    Jelang Idul Adha 1444 H, Babinsa Koramil 0829-04/Burneh Laksanakan Giat Pam Pasar
    Babinsa Koramil 0829-04/Burneh, Serka Zainul arifin saat melaksanakan giat pengamanan di pasar baru Burneh

    BANGKALAN, -  Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0829-04/ Burneh, pada Minggu (25/06/2023) melaksanakan kegiatan pengamanan dan pemantauan Pasar Baru Kecamatan Burneh yang dikenal sebagai Pasar Ahadan (Ahad/minggu). Pasar tersebut berada di wilayah Desa Langkap, Kecamatan Burneh Kabupaten Bangkalan. 

    Babinsa Koramil 0829-04/Burneh, Serka Zainul arifin bersama personel Koramil 0829-04/Burneh lainnya melaksanakan Pam pasar baru secara rutin setiap hari minggu (hari pasaran).

    Plt. Danramil 0829-04/Burneh, Kapten Inf Edy Kuswoyo Hadi menyampaikan, “Dalam Rangka menyongsong hari raya Idul Adha 1444 Hijriyah, Kami, wilayah Koramil 0829-04/Burneh melaksanakan kegiatan pengamanan dan pemantauan pasar baru Burneh. Dalam hal ini memantau situasi harga-harga menjelang Idul Adha. Baik itu harga sembako maupun harga hewan-hewan Kurban.” Tutur Danramil. 

    “Selain hari ini, setiap minggunya, setiap hari pasaran, secara rutin kami melaksanakan pemantauan di pasar baru, pasar terbesar di wilayah Kecamatan Burneh. Pemantauan ini juga untuk menjaga kondusifitas di lingkungan Pasar, baik di dalam pasar maupun di luar pasar.” Sambung Danramil. 

    “Kegiatan pengamanan pasar ini menjadi rutinitas setiap minggunya.  Melaksanakan pendampingan kepada petugas pasar.” Pungkasnya.

    bangkalan kodim 0829 babinsa
    AHSAN

    AHSAN

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0829-06/Tanah Merah Laksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Komsos, Babinsa Koramil 0829-02/Socah Membahas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89
    Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani
    Panglima TNI Dampingi Menhan RI Perkuat Kerja Sama Pertahanan dengan RRT
    Danlanud Sultan Hasanuddin Terima Audiensi Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulsel Bahas Kolaborasi Penurunan Stunting

    Ikuti Kami